Cara memutar video berformat flv dengan Windows media player
Apa pemutar media yg kamu andalkan untuk menangani file berformat flv? Gom? Flv player?
Kalau saya lebih mengutamakan Windows media player (WMP). Kenapa? Ya, Karena WMP adalah media player bawaan, selain itu kita juga bisa menghemat resource PC yg kita gunakan. Lalu bagaimana caranya sementara WMP tidak support flv?
Tenang saja, coba windows codec yg telah saya link-kan di bawah ini.
Fiturnya
Cocok untuk Microsoft Windows 10, 8, 7, Vista, XP, 2000, 2008, & 2003, Microsoft Windows Media Player 9, 10, 11, & 12 dan semua pemutar yang kompatibel dengan DirectShow. Mendukung arsitektur 32bit dan 64bit. Ukuran sekitar 22 MB dan bisa di gunakan secara cuma-cuma alias gratis.
Dengan ini, Media player kamu akan mampu memutar file dengan format .bdmv, .evo, .mkv, .avi, .flv, .mp4, .ts, .webm, .m4v, .m4a, .ogm, .ac3, .dts, .opus, .flac, .ape, .aac, .ogg, .ofr, .3gp dan masih banyak lagi.
Mendukung semua resolusi seperti 480i, 480p, 576i, 576p, + HD (High Definition) 720i, 720p, 1080i, 1080p. Tidak sampai di situ, kamu juga bisa memutar media dari Bluray, HD-DVD, AVCHD, DVD, CD discs.
Untuk info lebih lengkap dan link downloadnya, silahkan klik Link download sesuai Os yang kamu gunakan.
Memang banyak yang menggunakan plugin WMP lain misalnya Klite mega codec, Codec pack dan lain-lain, namun saya jauh lebih senang dengan ini. Selain mudah, juga tidak boros memori dan tentu saja lebih praktis!
0 komentar:
Post a Comment
Kolom komentar tersedia hanya untuk diskusi dan bukan sarana untuk promosi.
Komentar menggunakan media sosial seperti Facebook dan lain-lain sengaja di nonaktifkan karena sering di salahgunakan.
Mohon untuk tidak menyisipkan link promosi pada kolom komentar.