Maaf... Blog ini Hiatus dulu untuk waktu yang belum dapat ditentukan!

Cara menambahkan kode Google Analytics ke blogspot


Penambahan kode Google Analytics pada blog sebelum menekuni dunia blogging lebih lanjut sepertinya sudah menjadi hal yang penting. Jadi postingan ini adalah lanjutan dari panduan awal blog yang sudah pernah saya bagikan sebelumnya.

Tapi sebelum melanjutkan lebih jauh, kamu tentu bertanya-tanya, Apa itu Google Analytics?

Google Analytics adalah layanan gratis dari Google yang menampilkan statistik pengunjung sebuah situs web. Google Analytics dapat menelusuri pengunjung berdasarkan informasi halaman pengacu, termasuk mesin pencari, iklan, jaringan pay-per-click, email marketing, dan juga tautan yang terkandung dalam dokumen PDF. Jika diintegrasikan dengan AdWords, Google Analytics juga bermanfaat untuk menganalisis efektfitas iklan AdWords yang dipasang di Google. Dengan Google Analytics, pengguna dapat mengetahui iklan dan kata kunci apa yang paling banyak merujuk ke situs web pengguna. Aplikasi Google Analytics dapat di akses melalui alamat http://google.com/analytics/. Google Analytics juga digunakan untuk mengetahui kepadatan trafik dari website/blog. Dengan menggunakan Google Analytics seseorang dapat membuat laporan tentang trafik website/blog dalam jangka waktu harian, mingguan, atau pun bulanan.

Nah, sangat bermanfaat sekali bukan?

Untuk mencek integrasi Google Analytics di blog, kamu bisa masuk ke Setelan » Lainnya


Kamu bisa melihat kalau ID Properti Web Analyticsnya masih kosong.

Sekarang kunjungi situs resmi Google Analytics pada tautan ini.


Sekarang pilih tombol Buat akun dan pilih tombol Pendaftaran.


Isi semua kolom yang di butuhkan.


Jika kamu sudah mengisi Nama akun, Nama situs web, URL situs web, Kategori Industri dan Zona waktu pelaporan, klik tombol Dapatkan ID Pelacakan.

Kamu akan di bawa pada sebuah persyaratan perjanjian.


Pilih tombol Saya Setuju dan lanjutkan.

Sekarang kamu akan sampai ke beranda Google Analytics. Untuk mendapatkan kode pelacakan, pilih tab Admin cari dan pilih Info pelacakan. Sekarang klik menu Kode Pelacakan dan kamu akan menemukan kode pelacakan seperti UA-******-1.


Salin kode tersebut dan tempatkan pada blog.


Sekarang simpan setelan.

Jika kode pelacakan di geser kebawah, kamu akan menemukan sebuah kode Java Script. Kode ini juga bisa kamu gunakan, namun penempatannya adalah dalam template blog yang kamu gunakan. Salin dan tempatkan kode Java Script ini sebelum kode </head> pada template.

Panduan berikutnya bisa kamu lihat di halaman ini.

0 komentar:

Post a Comment

Kolom komentar tersedia hanya untuk diskusi dan bukan sarana untuk promosi.
Komentar menggunakan media sosial seperti Facebook dan lain-lain sengaja di nonaktifkan karena sering di salahgunakan.
Mohon untuk tidak menyisipkan link promosi pada kolom komentar.